PAREPARE, iNews.id - Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) melibatkan pengendara roda dua jenis Honda Vario dengan Honda Scoopy di Jalan Lingkar, Kelurahan Lompoe, Kota Parepare, Sabtu (7/1/2023).
Pengendara motor Vario berwarna merah itu dilarikan ke RSUD Andi Makkasau Parepare setelah mengalami luka berat yakni kaki putus. Sementara pengendara Scoopy dilarikan ke Puskesmas Lompoe Parepare.
Anggota Unit Laka Lantas Satlantas Polres Parepare, Aipda Rachman saat ditemui setelah melakukan olah TKP menjelaskan kronologis kecelakaan tersebut.
"Sepeda motor Honda Vario tanpa TNKB bergerak dari Utara ke Selatan mendahului sebuah mobil melaju dengan kecepatan tinggi," ungkapnya saat ditemui di Kantor Satlantas Polres Parepare.
Sementara motor Scoopy warna hitam tanpa TNKB dikendarai Perempuan bernama Aslinda (22) lanjut Aipda Rahman, bergerak dari arah Selatan ke Utara.
"Akibat tabrakan tersebut, pengendara motor Vario merah itu alami luka berat dan sementara dirawat di RSUD Andi Makkasau Parepare, sementara untuk Pengendara motor Scoopy dirawat di Puskesmas Lompoe," terangnya.
Unit Laka Lantas Satlantas Polres Parepare telah melakukan olah TKP dan sementara mencari saksi-saksi soal kecelakaan tersebut. Motor Vario dan Scoopy itu telah diamankan di Kantor Satlantas Polres Parepare, Jalan Andi Isa, Kota Parepare.
Editor : Andi Ukki