PAREPARE,iNewsParepare.id - Jelang HUT Korps Brimob Polri ke-78 yang jatuh tepatnya pada hari Selasa tanggal 14 November 2023, Brimob Parepare memperingati hari bersejarah ini dengan menggelar aksi donor Darah di aula Mappagiling Batalyon B Pelopor tepatnya jalan Chalik, Kelurahan Sumpang Minangae, Kecamatan Bacukiki Barat Kota Parepare, Senin (06/11/2023).
Kegiatan yang berlangsung di Aula Mappagiling di ikuti oleh Personel Batalyon B Pelopor, Bhayangkari Bataliyon B Pelopor, Polres Parepare, Brigif 11 Badik Sakti Kota Parepare, Denpom XIV-2/Parepare, Kodim 1405 Parepare, ASN Kota Parepare, Satpol PP kota Parepare, Bank Hasamitra Cabang kota Parepare dan Masyarakat Sipil sekitar.
Kegiatan ini, merupakan wujud kepedulian Polri khususnya Brimob dalam membantu ketersediaan darah Palang Merah Indonesia (PMI) di Kota Parepare juga ini di harapkan dapat membantu masyarakat yang memperlukan bantuan darah.
Kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh personel Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Sulawesi Selatan pada HUT ke-78 Korps Brimob Polri ini disamping bernilai sosial juga untuk menjaga kesehatan tubuh, jantung dan dapat menurunkan kolesterol agar sel-sel darah merah dapat tumbuh dan berkembang kembali.
Saat di temui di lokasi, Komandan Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Ramli mengatakan, Dalam rangka menyambut dan memperingati HUT ke-78 Korps Brimob Polri. Personel Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Sulawesi Selatan melaksanakan berbagai kegiatan, salah satunya aksi donor darah yang diharapkan dapat membantu ketersediaan darah di Palang Merah Indonesia (PMI).
“Sehingga diharapkan dapat membantu masyarakat kota Parepare yang memerlukan bantuan darah, ini merupakan wujud bhakti brimob kepada masyarakat. Melalui tema ‘Negara Aman Menuju Indonesia Maju’. “Semoga ini bisa membantu masyarakat yang membutuhkan transfusi darah serta semoga apa yang telah kami berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat,” kata Ramli.
Ramli menambahkan, seluruh Batalyon Satbrimob Polda Sulsel secara serantak hari ini melaksanakan donor darah dengan manggandeng mitra-mitra yang ada, seperti kami di Batalyon B Pelopor ini kita bermitra dengan Bank Hasamitra untuk melaksanakan giat Donor darah.
“Alhamdulillah, target yang awalnya 150 kantong menjadi 164 kantong dan langsung di serahkan ke Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Parepare,”tutup Komandan Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Sulsel
Editor : Andi Ukki
Artikel Terkait